Thursday 28 November 2013

SEJARAH NABI IDRIS AS DAN NABI NUH A.S.

NABI IDRIS a.s.

Dari keturunan syits,anak bungsu nabi adam AS,lahirlah seorang yang saleh,bernama idris AS.Kepadanya Allah SWT mewahyukan 30 shafifah (lembaran) yang berisi petunjuk untuk disampaikan kepada umatnya.Terutama kepada turunan qabil yang durhaka kepada Allah SWT.Dengan diturunkannya shafifah resmilah idris AS diangkat sebagai seorang nabi dan rasul Allah SWT

Wednesday 27 November 2013

MASALAH UTANG PIUTANG

a.Pengertian Hutang piutang

   Dalam kehidupan sehari-hari,mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan yang namanya hutang piutang.dalam kehidupan keluarga maupun kehidupan bermasyarakat,berbangsa dan bernegara.yang jelas masalah hutang piutang ini bukan masalah baru dalam kehidupan kita.Hutang piutang adalah memberikan sesuatu kepada orang lain dengan perjanjian dan dia akan membayar sesuai dengan perjanjian yang sudah disepakati bersama oleh masing-masing pihak.Namun apakah kita mengetahui,bahwa masalah hutang piutang ini diatur dalam agama islam sebagaimana yang tercantum dalam  Alqur'an surat Albaqarah ayat 282,dalam ayat itu dijelaskan bahwa,masaalah hutang piutang itu diperbolehkan atau mubah,namun harus dicatat dan ditulis dengan benar.Yang menghutangkan dan yang berhutang hukumnya dapat menjadi tiga kemungkinan,bisa sunat,bisa wajib,bahkan bisa haram.
-Sunnah jika menghutangkan dalam rangka menolong sesama
-wajib bila yang berhutang sangat perlu dan mendesak.Misalnya untuk biaya operasi,yang menyangkut keselamatan nyawa orang
-Haram,apabila memberi hutang untuk dipakai berbuat kejahatan dan maksiat

JENIS-JENIS PEMBIAYAAN SYARI'AH

A.JENIS PEMBIAYAAN BERDASARKAN TUJUAN

Berdasarkan tujuan penggunaannya,jenis pembiayaan dibagi menjadi dua yaitu :Tijari

1. Tijari
     Pembiayaan yang bersifat bisnis,baik dalam bentuk kerjasama,sewa menyewa maupun jual-beli.Adapun bentuknya :
   a. Pembiayaan modal kerja,yaitu pembiayaan jangka pendek yang diberikan kepada anggota atau nasabah untuk memenuhi kebutuhan modal kerja atau penyediaan unsur-unsur barang dalam rangka perputaran usaha,sesuai dengan prinsip syari'ah.
   b. Pembiayaan investasi,yaitu pembiayaan yang diberikan untuk memenuhi kebutuhan pengadaan sarana dan prasarana usaha,umumnya bersifat jangka menengah dan jangka panjang.
    c. Pembiayaan jasa,yaitu jenis pembiayaan yang dapat digunakan untuk sewa barang,talangan dana dan biaya jasa suatu pengurusan.
     d. Pembiayaan konsumtif,yaitu pembiayaan kepada nasabah  untuk hal-hal konsumtif,seperti perbaikan rumah,pembelian kendaraan,alat rumah tangga dan sebagainya.

Tuesday 26 November 2013

THAHARAH

Thaharah adalah bagian yang penting sebelum seseorang menjalankan ibadah seperti shalat,karena jika salah cara bersucinya,maka shalatnya juga tidak sah.

Thursday 21 November 2013

ISTILAH_ISTILAH HADIS

Dalam ilmu hadis terdapat beberapa istilah yang harus diketahui oleh siapapun yang akan mempelajari ilmu hadis lebih dalam dan lebih baik.Dari istilah-istilah itu,kita bisa tahu apakah itu hadis atau bukan,apakah hadis shahih atau maudhu bahkan matruk.Beberapa istilah-istilah tersebut adalah sebagai berikut :

Wednesday 20 November 2013

RUKUN DALAM SHALAT

Shalat adalah ibadah yang diwajibkan untuk orang islam yang sudah baligh,lima waktu satu hari satu malam dan berjumlah 17 raka'at.Agar shalat seseorang diterima oleh Allah SWT,maka orang tersebut harus memenuhi beberapa rukun dalam shalat.Adapun rukun dalam shlat itu adalah sebagai berikut :

Tuesday 19 November 2013

3 SUMBER HUKUM ISLAM

Dalam agama islam,ada sumber hukum islam yang berisi mengenai aturan,baik aturan mengenai hubungan manusia dengan Allah,mengenai Manusia dengan manusia,maupun antara manusia dengan lingkungan dan alam sekitarnya.Sumber hukum islam tersebut adalah sebagai berikut :

Sunday 17 November 2013

Gambaran Surga untuk orang yang bertaqwa

Dalam Alqur'an banyak firman yang mengatakan bahwa surga akan dihuni oleh orang-orang yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT,yaitu orang-orang yang menjalankan segala perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya.Bagi orang-orang tersebut,mereka menganggap hidup di dunia ini hanyalah ladang untuk berbuat amal kebaikan,sehingga mereka mampu mengekang hawa nafsunya,demi untuk kebahagiaan yang abadi dan hakiki di akhirat dan disurga nanti.Adapun gambaran-gambaran surga yang dijanjikan untuk orang-orang yang beriman dan bertaqwa tersebut adalah sebagai berikut :

Thursday 14 November 2013

5 CARA ATASI GALAU

Asalamualaikum...
Apa kabar hari ini saudara?mudah-mudahan selalu sehat...Amin

Dalam hidup ini,kita tidak terlepas dari masalah-masalah yang kadang sampai membuat kita jadi pusing,bete atau bahkan kita bisa galau dibuatnya.Hal ini wajar,dikarenakan memang kita sebagai manusia mempunyai tingkat kejenuhan yang berbeda antara satu orang yang satu,dengan satu orang yang lainnya.Namun masalahnya jika bete dan galau tidak segera bisa diatasi,maka akan mempengaruhi kegiatan kita sehari-hari,bisa malas,atau bahkan dalam porsi yang berat galau akan mempengaruhi segi kejiwaan seseorang.Di bawah ini saya akan berbagi tips,mudah-mudahan bisa mengobati rasa galau saudara semua.

Tuesday 12 November 2013

7 RAHASIA KELUARGA BAHAGIA

 Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Setiap pasangan yang menikah,baik yang baru ataupun yang sudah lama,pasti menginginkan rumah tangganya bahagia,menenangkan dan menentramkan,ingin menjadi keluarga yang samara(sakinah,mawadah,warahmah).Kalau ada yang berfikir,bahwa kebahagiaan rumah tangga terletak pada masalah uang atau ekonomi,kenapa banyak orang yang kaya,artis,pejabat yang bergelimang materi banyak yang cerai,atau bahkan mendapatkan perlakuan yang tidak pantas dari pasangan hidupnya sendiri,misalnya : kekerasan rumah tangga,bahkan tidak sedikit yang akhirnya berujung pada penganiayaan dan pembunuhan.
Ini berarti bahwa,bukan hanya faktor materi yang menyebabkan keluarga menjadi bahagia,rumah tangga menjadi tentram,materi atau uang,bukan satu-satunya cara untuk membuat rumah tangga menjadi SAMARA
di bawah ini akan saya jelaskan bagaimana membuat rumah tangga SAMARA :

1.JAGALAH DENGAN SHALAT 5 WAKTU
         Shalat lima waktu adalah faktor paling penting dalam menjaga keberlangsungan rumah tangga,do'a-do'a dalam shalat tersebut menjadi hal dasar ketentraman,karena setelah shalat kita akan menjadi lebih,tenang hati dan perasaannya.Shalat juga merupakan mediasi penghambaan mahluk kepada Khaliqnya,dia bisa mengadukan seluruh keluh kesah dan harapannya dalam shalat tersebut.Suami sebagai sosok pemimpin harus mampu menggerakkan seluruh anggota keluarganya untuk menegakkan dan menjalankan shalat lima waktu,dengan memberikan keteladanan kepada seluruh anggota keluarga,atau memberikan hukuman kepada anggota keluarga yang meninggalkan shalat.hal tersebut akan mampu memberikan dampak psikologis yang baik dalam rumah tangga.

Saturday 9 November 2013

AGAR DO'A DIKABULKAN ALLAH

Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Apa kabar sahabat hari ini?mudah2an sehat selalu dan terus dalam lindungan dan jalan-Nya.amin...!

Dalam menjalani kehidupan ini,setiap manusia memiliki keinginan dan cita-cita yang ingin diwujudkan.Dengan begitu manusia akan berusaha keras untuk mencapai hal tersebut,selain berusaha kita juga diharuskan untuk meminta dan berdo'a kepada Allah,agar apa yang kita inginkan dapat diwujudkan,karena kita hanya bisa berencana,keputusan ada di tangan Allah yang maha kuasa,Dialah yang Maha tahu mana yang terbaik untuk mahluknya,dari itulah maka berdo'a merupakan hal yang paling penting dan merupakan ibadah yang utama dan dianjurkan,karena mengandung makna penghambaan kepada-Nya.Tentunya agar do'a kita dikabulkan,disamping usaha yang sudah kita laksanakan,maka berdo'a memiliki tata cara atau syarat-syarat,agar do'a itu dikabulkan oleh Allah Rabbul Alamin.Di bawah ini beberapa hal yang harus kita perhatikan,agar do'a kita dikabulkan  Adab dan Tata cara berdo'a
 
A.Adab dan Tata cara berdo'a
  1.  Sebelum berdo'a,terlebih dahulu kita harus yakin kalau do'a kita akan dikabulkan,jangan pernah terbesit sedikitpun dalam hati,kalau do'a kita tidak dikabulkan
  2. Menghadap kiblat dengan mengiba dan merendahkan diri kita kepada Allah SWT
  3. Membaca perlindungan dan basmalah serta ummul kitab atau alfatihah minimal tiga kali
  4. Membaca shalawat kepada nabi muhammad SAW minimal sepuluh kali
  5. Berdo'a dalam keadaan suci dari hadas besar maupun kecil
  6. Berdo'a dengan suara yang sedang
  7. Berdo'a dengan khusyu
  8. Mengucapkan Alhamdulillahi Rabbil alamin
B Waktu yang mustajab untuk berdo'a
  1. Diantara adzan dan iqamah,berdo'alah diwaktu tersebut karena banyak hadis yang menerangkan tentang keutamaan waktu tersebut,karena ketika adzan dan iqamah,setan menjauh dari kita,sehingga kita bisa khusu'
  2. Dalam shalat dan setelah shalat,di waktu tersebut do'a kita akan dikabulkan,karena selain kita dalam keadaan bersih dari dua hadast,kita juga dalam keadaan berkomunikasi langsung dengan Sang Maha pencipta,maka dari itu,perbanyaklah berdo'a ketika selesai shalat,terutama di shalat lima waktu,jangan terburu-buru
  3. Di tengah malam pada saat shalat tahajud,selain kita tenang dan lebih khusu',Allah pun akan turun ke dunia pada saat-saat itu,Dia akan mengabulkan permintaan orang-orang yang berdo'a,akan mengampuni dosa-dosa,orang yang meminta ampun pada malam itu,walupun dosanya sebanyak buih di lautan
  4. Setelah membaca dan menghatamkan Alqur'an,karena di dalamnya mengandung banyak do'a,syetan akan lari terbirit-birit,saat kita membaca alqur'an,maka bacalah setiap saat,syafaatnya begitu besar untuk bekal kita di hari kiamat kelak.
  5. Pada bulan Ramadhan,bulan yang penuh berkah,rahmat,ampunan,dilipatgandakannya pahala,dibelenggunya syetan-syetan,maka sudah pasti,ketika kita berdo'a akan dikabulkan,terutama dimalam lailatul qadar yang pahalanya dalam satu malam itu mencapai seribu bulan atau setara dengan 83 tahun lebih,subhanaAllah
  6. Pada malam dan hari jum'at,hari dimulai diciptakannya alam semesta,raja dari semua hari,hajinya para pakir miskin,perbanyaklah berdo'a dan membaca shalawat kepada nabi muhammad SAW
  7. Pada bulan-bulan yang dimuliakan Allah,diantaranya : Bulan rajab,Muharam dan Safar,bulan yang dimuliakan oleh Allah dalam alqur'an,karena banyak kejadian luar biasa pada bulan tersebut,seperti kejadian isra' mi'raj yang sangat menakjubkan dan membuat orang-orang yang tidak beriman sulit mempercayainya,namun dengan iman kita akan mengatakan,tidak ada yang mustahil bagi Allah,ketika Dia berkehendak
  8. Pada hari arafah,hari dimana orang-orang yang sedang haji berdo'a dan berkumpul di arafah,jutaan orang membacakan asma-asma Allah,memuji dan mengiba dan mengahambakan diri hanya kepada-Nya,para malaikat turun ke dunia untuk mendo'akan orang-orang yang pada hari itu berdo'a
  9. Pada saat turun hujan,saat tersebut adalah saat turunnya rizki dari Allah
  10. Pada saat kita terdesak dan terdzalimi,Pada saat tersebut do'a kita akan cepat dikabulkan.maka kita harus ingat,jangan sampai kita mendzalimi orang lain,karena ketika mereka berdo'a,pasti do'anya akan dikabulkan
Dengan memperhatikan adab,tata cara dan waktu yang mustajab dalam berdo'a,insya Allah do'a kita akan dikabulkan oleh Allah SWT.Jika selama ini kita berdo'a dan sudah memenuhi ketentuan adab,tatacara dan waktu yang mustajab untuk berdo'a,namun do'a kita belum dikabulkan,maka bersabarlah,karena bisa jadi,do'a kita bukan tidak dikabulkan,namun mungkin Allah SWT menyimpannya dan pada saat nanti kita membutuhkan,maka do'a kita akan dikabulkan.
Sahabat,berdoalah selalu,berharaplah selalu,hanya kepada Allah Sang Maha pencipta,jangan pernah ragu apalagi berburuk sangka kepada-Nya,naudzubillah.Allahu a'lam
wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh


 

Thursday 7 November 2013

CIRI-CIRI ORANG BERIMAN
  1. Percaya kepada yang ghaib,Allah,Malaikat,Nabi dan rasul,qada dan qada,dan akhirat
  2. Melaksanakan shalat(shalat lima waktu,shalat-shalat sunah)dengan khusu'
  3. Menafkahkan sebagian rezeki yang Allah berikan kepadanya dengan cara bersedekah,berinfak dan berbakti sosial
  4. Percaya pada kitab-kitab yang Allah turunkan,termasuk taurat,zabur,injil,shuhuf ibrahim,shuhuf musa,dan tentunya kepada alqur'an termasuk berkewajiban membaca,menghayati dan mengamalkannya
  5. Jika disebutkan asma' Allah SWT gemetarlah hatinya
  6. Jika dibacakan ayat-ayat Allah SWT bertambahlah keimanannya
  7. Bertawakal kepada Allah Rabbull izzati
  8. Berkata yang baik atau diam
  9. Menghormati tamu
  10. Mencintai saudaranya,seperti mencintai dirinya sendiri
  11. Menjaga kebersihan
  12. Sabar dalam menghadapi ujian dan cobaan
  13. Melaksanakan Puasa bulan ramadhan
  14. Menjaga kemaluannya,kecuali kepada istri-istrinya.
  15. Memiliki rasa malu dari berbuat kemaksiatan dan kemungkaran.
  16. Menjaga lidah dan tangannya,untuk tidak menyakiti perasaan orang lain.
  17. Memberikan makan kepada yang sedang lapar.
  18. Mengucapkan salam kepada orang yang dikenalnya atau belum.
  19.  Lebih mencintai rasulullah SAW,dari pada diri dan orang tuanya

Monday 4 November 2013

7 PEMBUKA DAN PELANCAR REZEKI

Rezeki dalam islam merupakan hal yang ghaib,seperti jodoh dan kematian,maka ada cara-cara untuk menjemput dan menggapainya,di bawah ini akan saya jelaskan 7 cara membuka pintu rezeki secara islami,dan tidak melanggar aturan-aturan Allah,tujuh hal tersebut adalah sebagai berikut :

  1. Bersyukur,ini adalah kunci pertama dan utama membuka rezeki,karena Allah berjanji dalam Alqur'an akan menambahkan nikmat kepada hambanya yang pandai bersyukur.Bersyukur disini adalah bersyukur dari apa saja yang Allah berikan kepada kita,baik itu terlihat baik oleh kita maupun tidak,karena bisa jadi,baik menurut kita belum tentu baik menurut Allah SWT.oleh sebab itu maka kita harus selalu mensyukuri apapun yang Allah karuniakan kepada kita,begitu banyaknya nikmat Allah yang kita tak pandai dalam mensyukurinya,mulailah bersyukur untuk membuka pintu rezeki,setuju...?
  2.  Shalat dhuha,shalat ini adalah shalat pembuka rizki,dilakukan pada siang hari,pada saat matahari sepenggalan naik,jumlah raka'atnya dari dua samapai dua belas raka'at,di dalam do'a shalat ini terkandung permintaan tentang rezeki yang sangat luas,baik rezeki yang dari langit,dari bumi,dari laut,dari sedikit meminta agar dibanyakkan,dari sulit meminta untuk dimudahkan,jika dilakukan sesering mungkin,insyaAllah shalat ini akan membuka pintu rezeki,bahkan dari arah yang tidak kita sangka-sangka
  3. Birrul waliddain (patuh kepada kedua orang tua).hal yang satu ini tidak harus diragukan lagi,karena ridha Allah tergantung ridha dari orang tua,patuh kepada keduanya merupakan jalan yang tidak bisa disangsikan lagi untuk membuka pintu rezeki.
  4. Menikah,ini juga salah satu cara untuk membuka pintu rezeki,karena dalam menikah ada keberkahan,ada setengah kesempurnaan agama setiap manusia,jika setengahnya lagi dilakukan dengan taqwa kepada Allah,tidak mustahil dan sudah barang tentu hal ini akan membuka pintu rezeki yang seluas-luasnya,ketika dalam pernikahan diberikan keturunan,seorang perempuan akan menjadi seorang ibu,yang do'anya terkabulkan tidak terbantahkan,do'anya ajaib,dan do'anya akan menembus langit tanpa ada yang menghalangi,dan jika seorang suami dan istrinya berdo'a,apalagi di pertengahan malam,maka Allah pun berfirman "Dia malu tidak mengabulkan doa pasangan suami istri tersebut,atas dasar inilah menikah mampu membuka pintu rezeki,maka yang belum menikah "MENIKAHLAH",bagaimana menurut anda....setuju,,?
  5. Membaca istigfar,melazimkan istigfar dalam jumlah yang banyak dan terus menerus,selain akan menghapuskan dosa-dosa kecil,juga akan membuka pintu rezeki,karena dosa jugalah yang menghambat dan mempersempit rezeki,dengan berdosa seseorang akan jauh dari keberkahan Allah,sehingga rezeki akan sulit datang,namun dengan istigfar perlahan-lahan dosa akan terhapuskan dan insyaAllah dapat membuka dan memperlancar rezeki,maka perbanyaklah membaca istigfar,bagaimana saudara-saudara,sudahkah membaca istigfar hari ini,"ASTAGFIRULLAHAL ADZIM ALLADZI LAILAHA ILLA HUWAL HAYYUL QAYYUM WAATUBU ILAIHI MINJAMI'I MA'ASYI WADZUNUB
  6. Membaca shalawat.keistimewaan membaca shalawat salah satunya adlah dapat membuka pintu rezeki,karena kemuliaan baginda nabi muhammad SAW,maka dengan membacanya akan membawa keberkahan dalam hidup,perintah membaca shalawat ini tertuang dalam ALQUR'AN dan Hadis,sehingga tidak disangsikan lagi khasiat dari membaca shalawat ini.
  7. Sedekah,sedekah merupakan kunci yang paling ampuh untuk membuka pintu rezeki,ada istilah yang mengatakan,jika ingin dapat rezeki dadakan,maka sedekahnya harus dadakan,jika ingin dapat senyuman,harus sedekah senyuman,jika ingin dapat uang banyak sedekahnya harus pake uang dan juga banyak,Allah akan melipatgandakan pahala sedekah ini,dari sepuluh menjadi beratus-ratus kali lipat,dan ini sudah banyak terbukti,maka dari itu,ayo mulai sedekah dari sekarang,agar pintu rezeki terbuka seluas-luasnya,selancar-lancarnya,jangan jadi orang pelit,nanti kuburannya sempit he..he he
          Itulah tujuh cara untuk membuka dan memperlancar pintu rezeki,selamat memperaktekkan,semua tergantung dan kembali kepada diri kita masing-masing,jika kita bisa memperaktekkannya dalam kehidupan kita sehari-hari,insyaAllah dengan izin Allah SWT,rezeki kita akan dibukakan,dilancarkan dan dimudahkan amin....ya rabbal alamin...ALLAHU  A'lam.

Sunday 3 November 2013



3 CARA MERUBAH DIRI DAN MELEMBUTKAN HATI


1.Dzikir lisan


Berusahalah untuk selalu berdzikir setiap saat,kapanpun dimanapun dan sedang apapun.Dzikir lisan bisa kita lakukan walaupun dalam keadaan kita sedang melakukan aktivitas lain,seperti sekolah,bekerja,berjualan,bermain,mengendarai mobil,sedang bepergian,naik motor,naik angkot,sedang masak,atau aktivitas apapun tak menghalangi kita untuk melakukan dzikir lisan.Hal paling penting dan utama untuk berusaha memperbaiki diri,memperbaiki hati dan keimanan adalah dzikir lisan.Adapun jenis pilihan dzikirnya adlah sebagai berikut :
memperbanyak bacaan istigfar,ini penting,karena selain bisa menghapuskan dosa,istigfar juga akan mendatangkan rezeki, maka perbanyaklah baca istigfar,mulailah dari semenjak anda bangun dari tidur anda...!

  • memperbanyak bacaan tasbih(SUBHANAALLAH),tahmid (ALHAMDULILLAH),takbir( ALLAHU AKBAR) dan tahlil (LAILAHA ILLA ALLAH),banyak hadis yang membicarakan keutamaan dzikir ini,salah satunya dzikir ini merupakan dzikir yang paling baik dari seluruh dunia dan isinya yang terkena sinar matahari.
  • memperbanyak bacaan HASBUNALLAH WANI'MAL WAKIL NI'MAL MAULA WANI'MA NNASIR,dzikir ini ringan di lisan namun berat dalam timbangan amal di akhirat kelak
  • memperbanyak baca shalawat kepada nabi muhammad SAW,agar mendapatkan syafaat,dinaikkan derajatnya,diampuni dosanya dan ditambahkan pahalanya,di akhirat kelak kita akan ditolong langsung oleh rasulullah SAW,karena diakui sebagai ummatnya yang sering membacakan shalawat kepadanya,shalawat juga dapat memperlancar rezeki kita
  • membaca BISMILLAHIRRAHMANIRRAHIM,ketika memulai sesuatu yang baik apapun,kapanpun dan dimanapun,ini adalah cara menyingkirkan syetan dalam melakukan aktivitas kita apapun 
2.Dzikir sosial
 Dzikir sosial adalah bentuk dzikir yang berhubungan dengan sesama manusia,untuk membuat hati kita menjadi lembut,berubah menjadi lebih baik,meningkatkan keimanan dan menenangkan hati dan jiwa,dzikir sosial bisa menjadi pilihan berikutnya,awalnya memang berat namun jika sudah menjadi kebiasaan,hal ini akan menjadi mudah dan membawa dampak perubahan  yang cukup besar dalam kehidupan kita
beberapa hal yang termasuk dzikir sosial diantaranya adalah sebagai berikut :
  • Sedekah,jangan nunggu kaya baru sedekah,hampir semua sepakat selain sedekah dapat membawa ketenangan hati,membuat kebahagian tersendiri,sedekah juga mampu menghadirkan rezeki atau uang,jika sedekahnya uang,kalau sedekahnya senyuman,akan dapat senyuman,tergantung dari jenis sedekah kita,dalam ALQUR'AN dijelaskan bahwa orang yang bersedekah akan dilipatgandakan pahala dan juga hartanya,tidak ada yang miskin akibat sedekah,ada juga banyak yang kaya karenanya.Maka tunggu apalagi,jangan ketinggalan sedekah,walau baru sedikit,tapi mulailah dari hari ini.
  • Sering berkunjung ke panti sosial,hal ini akan membawa dampak kepada kita untuk bersyukur,masih banyak orang yang jauh ga lebih baik daripada kita,maka jangan putus asa,hal ini juga akan menjadikan motivasi dan ketenangan hati dan jiwa,bagi para remaja yang sering melawan orang tuanya,sekali-kali,berkunjung ke panti asuhan,tanyakan kepada mereka yang ga punya orang tua,apakah mereka ingin memiliki orang tua,bagi yang masih memiliki orang tua,jangan sia-siakan mereka,jangan lawan mereka,patuhilah mereka,karena merekalah kita ada di dunia,doa restu mereka akan membawa keberkahan hidup bagi kita,baik dunia maupun di akhirat kelak.
3.Dzikrul maut
Dzikrul maut adalah mengingat mati,karena setiap yang bernyawa pasti akan kembali kepada Allah,dunia ini hanya sesaat,hanya senda gurau dan hanya sandiwara dan fatamorgana,mengingat mati itu penting,agar menimbulkan ketenangan dalam hati,tidak rakus dan tidak menganggap remeh orang lain,dzikrul maut dapat dilakukan dengan beberapa cara sebagai berikut  :
  • Ziarah kubur,dalam ziarah kubur ini,jangan samapai salah niat,kita bukan meminta do'a orang dalam kubur,tapi mendo'akan mereka,dan mengucapkan do'a,dan salam kepada mereka,bahwa kita juga sama akan seperti mereka,hanya masalah waktu saja.
  • Mengantarkan saudara,kerabat,tetangga,atau sesama muslim,ke kuburan,setelah ta'ziyah dan menyalatkan mereka,itupun merupakan hak orang muslim kepada muslim lainnya,dengan mengantarkan mereka ke pemakaman,maka kita akan mengingat mati.